Lompat ke isi utama

Berita

Panwascam Existing Yang Memenuhi Syarat Untuk Pemilihan 2024

Rekrutmen Panwascam Pemilihan 2024

Proses Pelayanan Rekrutmen Panwascam Existing Untuk Pemilihan 2024/Foto: Humas Bawaslu Salatiga

SALATIGA, Badan Pengawas Pemilihan Umum Salatiga – Rekrutmen Panwascam Kecamatan untuk Pemilihan 2024 di Kota Salatiga sedang berjalan. Dimana dalam rekrutmen kali ini terdapat 2 kategori yakni peserta kategori Existing yang notabene ialah Panwascam pada Pemilu 2024 dan kategori pendaftar baru.

Setelah sebelumnya melakukan tahap evaluasi kinerja, Bawaslu Kota Salatiga telah menetapkan hasil dari penilaian evaluasi kinerja Panwascam Existing. Berikut daftar Panwascam Existing yang memenuhi syarat sebagai calon anggota Panwascam untuk Pemilihan 2024 berdasarkan hasil penilaian evaluasi kinerja (klik disini)

Atas hasil tersebut, Bawaslu Kota Salatiga memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk memberikan tanggapan dengan melakukan pengisian formulir tanggapan/masukan masyarakat terhadap Panwascam Existing yang memenuhi syarat. Formulir dapat di akses melalui (klik disini) dan dapat dikirimkan melalui e-mail Bawaslu Salatiga di set.salatiga@bawaslu.go.id atau dapat melalui kantor Bawaslu Kota Salatiga di Jl.Diponegoro 82B Salatiga.