Lompat ke isi utama

Berita

Pengawasan Hari 1 : Persyaratan Kurang Lengkap, Tim Koalisi Sinoeng-Budi Langsung Lengkapi

Pencalonan Hari 1

Pendaftaran Calon Walikota dan Wakil Walikota Salatiga Hari Pertama, Selasa (27/8) / Foto oleh: Humas Bawaslu Salatiga

SALATIGA, Badan Pengawas Pemilihan Umum Salatiga – Pemilihan 2024 kini dalam tahap pencalonan. Tahapan tersebut juga beririsan dengan tahap pemutakhiran daftar pemilih yang kini juga tengah berlangsung.

Pendaftaran calon Walikota dan Wakil Walikota Salatiga dimulai dari tanggal 27 Agustus 2024 – 29 Agustus 2024. 

Melaksanakan amanah Undang-Undang, Bawaslu Salatiga melakukan pengawasan terhadap jalannya tahapan demi tahapan Pemilihan 2024. Di hari pertama pendaftaran calon walikota dan wakil walikota, Bawaslu standby mengawasi jalannya proses pendaftaran calon walikota dan wakil walikota, memastikan proses berjalan sesuai peraturan dan sekaligus mencegah potensi terjadinya pelanggaran.

Pada hari pertama pendaftaran, partai koalisi PAN, Nasdem, PKS, dan PDIP mengusung paslon Sinoeng-Budi. 

Sebelumnya tim koalisi Sinoeng-Budi mendatangi helpdesk KPU Salatiga untuk melakukan konsultasi. Hasil pengawasan Bawaslu bahwa konsultasi tersebut lantaran Silon belum 100% dan belum ada persetujuan dari DPP PDIP, PAN dan Nasdem. Atas hal tersebut Bawaslu dan KPU mengimbau agar dokumen dilengkapi serta berkoordinasi dengan DPP untuk mendapat persetujuan sebelum pendaftaran. 

Setelah menindaklanjuti imbauan tersebut, tim koalisi paslon Sinoeng-Budi akhirnya melengkapi kekurangan syarat calon dan  pendaftaran paslon dinyatakan lengkap dan diterima oleh KPU Salatiga.

Bawaslu Salatiga sebelumnya juga telah bersurat kepada KPU Salatiga terkait dengan permohonan akses Silonkada dan telah di approved oleh KPU Salatiga. Hal ini bertujuan untuk memantau, mengawasi jalannya proses pencalonan melalui Silonkada.

Setelah melalui proses pendaftaran, tahap selanjutnya bagi paslon yang lolos tahap administrasi akan mengikuti cek kesehatan di RSUP dr Moewardi Solo

Tag
Calon Walikota Salatiga
Bawaslu Salatiga